Cara Sopan Menanyakan Lowongan Kerja lewat WhatsApp
Menanyakan lowongan kerja lewat WA, simak kalimat yang tepat dan benar! Pada dasarnya, terdapat beberapa perusahaan yang menggunakan WhatsApp sebagai media dalam menangani perihal rekrutmen karyawan.
Umumnya, para HRD mencantumkan nomor WhatsApp perusahaan, agar bisa dihubungi langsung oleh para pencari kerja.
Contoh Kalimat Menanyakan Lowongan Kerja Lewat WA yang Benar
Dengan adanya penjelasan di atas, menegaskan bahwa cara bertanya perihal lowongan kerja lewat WA, harus kamu perhatikan secara cermat. Kalimat yang kurang pas bisa mempengaruhi proses penerimaan lamaranmu.
Sehingga upayakan untuk selalu memilih kata-kata yang baik dan sopan. Jika masih bingung, silakan simak beberapa contoh kalimat yang baik dan benar di bawah ini.
Beri Salam Pembuka
Langkah bertanya lowongan kerja melalui aplikasi WhatsApp, yang paling penting adalah salam. Hal ini tentu wajib kamu lakukan. Kalimatnya bisa menggunakan “Assalamualaikum”, ucapan selamat pagi atau siang bapak/ibu. Salam ini merupakan kalimat pembuka agar terkesan formal, jangan langsung mengirim pesan.
Awali dengan kata “Maaf”
Kata “maaf” tidak sekedar dibutuhkan saat mengakui kesalahan saja. Namun, kata ini dapat kamu gunakan untuk mengawali pesan formal, sehingga terkesan lebih sopan. Misalnya, “Mohon maaf bapak/ibu HRD, saya…..”
Perkenalan Singkat
Kamu wajib memperkenalkan diri secara singkat ketika menghubungi pihak perusahaan. Minimal nama lengkap kamu tercantum di pesan tersebut. Hal ini bertujuan agar pihak HRD paham, perihal siapa lawan bicaranya. Sehingga bisa menyimpan nomor atau mengingat nama kamu saat pemanggilan kerja suatu hari. Misalnya seperti “Perkenalkan nama saya…..”
Menjelaskan Keperluan
Setelah menuliskan salam pembuka dan mencantumkan nama. Kamu bisa langsung menjelaskan maksud dan tujuan secara singkat. Misal, “Saya mengirim pesan ini dengan maksud menanyakan perihal lowongan kerja”. Upayakan untuk memilih kalimat singkat dan padat, jangan berbelit-belit dan terlalu panjang.
Penutup
Jika semua tujuan telah tersampaikan, langkah terakhir adalah penutup pesan. Wajib hukumnya memberi salam penutup yang baik dan sopan. Jangan lupa untuk mengucapkan terimakasih. Seperti “Terimakasih untuk waktunya, semoga Bapak/Ibu HRD berkenan memberi balasan pesan ini.”
Selain memahami beberapa contoh kalimat di atas, ada hal yang lebih penting. Sebelum mengirim pesan pada HRD sebuah perusahaan, sebaiknya memperhatikan hal-hal berikut ini.
Pakai Foto Profil yang Baik
Pilih foto yang mampu menunjukkan wajah kamu sendiri. Tidak harus formal, namun setidaknya merupakan foto layak dilihat. Sebaiknya jangan gunakan foto siluet, karakter tokoh anime, serta gambar artis.
Jangan menggunakan foto bergerombol bersama banyak orang. Karena hal tersebut bisa menyusahkan pihak HRD, untuk mengenali wajah kamu yang sebenarnya. Tidak harus formal seperti memakai kemeja atau berdasi.
Perhatikan Waktu yang Tepat untuk Mengirim Pesan
Selain memperhatikan kalimat, mengirim pesan juga harus memahami etika waktu. Waktu yang tepat untuk menanyakan perihal lowongan adalah, pada jam dan hari kerja. Umumnya jam 09.00 sampai 16.00. Jangan bertanya pada waktu larut malam atau hari Minggu.
Mengirim pesan terlalu larut, bisa membuat seseorang terganggu. Terlebih pada hari minggu, yang notabene merupakan waktu libur para pekerja.
Jangan Menonaktifkan Fitur Centang Biru dan Last Seen
Ketika kamu menonaktifkan fitur tersebut di aplikasi WhatsApp. Otomatis foto di nomor WA, tidak bisa terlihat oleh orang yang belum menyimpan nomor kamu. Hal ini tentu saja membuat HRD, tidak bisa melihat siapa yang menghubunginya.
Perlu diingat, jika pesanmu hanya dibaca dan tidak dibalas, jangan terus-terusan mengirimkannya. Hal ini tentu semakin membuat HRD tidak respect. Sekian informasi tentang contoh kalimat, menanyakan lowongan kerja lewat WA yang benar. Semoga bermanfaat!
Posting Komentar untuk "Cara Sopan Menanyakan Lowongan Kerja lewat WhatsApp"